Meriahkan HUT Bhayangkara ke-74, Polda NTB dan Korem 162/WB Gelar Officer Tenis Lapangan

Mataram, Boss.- Memeriahkan HUT Bhayangkara ke-74, Polda NTB dan Korem 162/WB menggelar officer tenis di lapangan tenis Korem 162/WB Gebang Mataram, Jumat (19/6/2020).

Pada kesempatan tersebut, Kapolda NTB, Irjen Pol M. Iqbal, menyampaikan kebahagiaannya bahwa dia bisa berolahraga bersama roadshow tenis sekaligus silaturrahim di hari Bhayangkara. “Ini kita ditekankan tidak perlu gebyar-gebyar dan lain sebagainya. Kita lakukan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat, salah satunya olahraga. Yang paling banyak kita dorong untuk melakukan kegiatan-kegiatan humanis menolong masyarakat dan pada masa pandemi covid-19 ini kita harus turun,” katanya.

“Sampai saat ini sinergitas TNI-POLRI semakin menguat karena kita adalah saudara kandung, walaupun bajunya berbeda namun hatinya sama,” tambah Kapolda.

“Saya mendapat berkah TNI-POLRI di Provinsi NTB sangat luar biasa, semakin hari saya semakin betah di sini. Insya Allah, salah satu faktor utama adalah betapa mesra dan solidnya TNI-POLRI di Provinsi NTB,” ungkapnya.

Sebelum menutup sambutannya, Kapolda menyampaikan pula bahwa sebentar lagi NTB akan segera memasuki dan mengelola event Pilkada di tujuh Kabupaten/Kota di NTB. “Dengan semakin solid dan semakin kuatnya kebersamaan kita, bersama-sama melaksanakan tugas sesuai tupoksi, insya Allah kita bisa mengamankan dan menyukseskan kontestasi Pilkada 2020,” katanya.

Senada dengan Kapolda, Danrem 162/WB, Brigjen TNI Ahmad Rizal Ramdhani, dalam sambutan singkatnya menyampaikan, apresiasi kepada Kapolda NTB yang semenjak menjabat telah memberikan inspirasi dalam menyongsong pelaksanaan tugas, secara bersinergi lebih baik lagi di hari- hari mendatang. “Dan hari ini kita berolahraga bersama, kita buat sinergitas TNI-POLRI menjadi lebih kuat lagi,” tegas Danrem.

” TNI – POLRI adalah saudara kandung, semangat, hati, rasa dan pikirannya sama untuk NKRI harga mati,” tutupnya. WAN

Baca Juga :  Pengembangan Desa Wisata di NTB untuk Optimalkan Potensi Ekonomi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *