Loteng Juara Umum Festival Sepakbola Dispora Cup U-10 dan U-12

Mataram, Boss.-Perhelatan Festival Sepakbola Dispora Cup 2020 untuk Kelompok Usia 10 dan 12 tahun resmi berakhir. Sementara untuk kelompok Usia 14 tahun masih bergulir hingga pekan depan. Pada laga yang berlangsung di Stadion GOR 17 Desember itu, untuk U-10 dan U-12, tim asal Lombok Tengah sukses memborong juara umum.

Diketahui, laga festival sepakbola yang diselenggarakan pertama kali oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) NTB ini berlangsung sejak 28 Maret 2020 lalu. Laga tersebut diikuti 90 tim dari tiga kelompok usia, diantaranya U-10 tahun, U-12, tahun dan U-14 tahun dari berbagai sekolah sepakbola yang ada di NTB. Namun pada kesempatan ini, baru U-10 dan U-12 yang sudah menuntaskan laganya. “Alhamdulillah, untuk Kelompok Usia 10 dan 12 tahun laganya sudah tuntas,” ucap Kepala Dispora NTB Hj. Husnanidiaty Nurdin, Minggu (8/3/2020).

Dikatakannya, laga yang digelar perdana itu merupakan bentuk tindaklanjutnya dalam merespon Inpres Nomor 3 tahun 2019, tentang percepatan persepakbolaan nasional. Meski terbilang perdana, rupanya hasil dari festival sepakbola tersebut sudah cukup nyata. Buktinya, sejumlah SSB belakangan ini makin serius memperhatikan anak didiknya serta keabsahan SSB yang bersangkutan.

Adapun pada perhelatannya, untuk U-10 dan U-12, sejumlah tim sudah membuktikan kualitasnya. Namun tim asal Lombok Tengah nampak lebih agresif. Karena mereka mampu memborong juara pertama di dua kategori usia. Yakni, untuk U-10 juara pertamanya sukses diraih oleh Tim Satya Loteng. Sedangkan untuk U-12 juaranya sukses diraih oleh Tim Jonggat Football Academy (JFA). “Kami rasa, festival yang kami gelar ini sudah menunjukkan hasil nyata,” lanjutnya.

Sementara untuk peraihan gelar lainnya, seperti pemain terbaik, Top Score, Juara 2, dan Juara 3 bersama diraih berbagai tim. Diantaranya, untuk pemain terbaik U-10 sukses diraih oleh Aurel Nune Fasha dari Tim Satya Loteng. Sedangkan U-12 pemain terbaiknya diraih oleh I Gusti Ngurah Komang dari Tim JFA.

Baca Juga :  Bupati dan Kasatker BJN Tinjau Akses Jembatan Putus

Kemudian untuk pemain Top Score U-10 diraih oleh Andika Abdul Malik dari Tim INFA Mataram dengan nilai poin 7 setelah koleksi 12 gol. Top Score U-12 diraih oleh Lukman Fajri dengan nilai poin 85, setelah sukses koleksi 16 gol. Sedangkan juara 2 U-10 diraih oleh Tim INFA Mataram, Juara 2 U-12 sukses diraih tim Satya Loteng. “Dan Juara 3 bersama U-10 diraih oleh Tim JFA dan Dinamo. Sedangkan Juara 3 bersama U-12 sukses diraih tim MSA dan Integral. WAN

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *