by

INTI NTB Baksos ke PA Dharma Laksana

MATARAM – Ketua Yayasan Dharma Laksana, Ir Made Slamet menyambut baik bakti sosial Perhimpunan Indonesia Tionghoa (INTI NTB). ‘’Kami sampaikan terima kasih kepada INTI, PINTI dan Gema INTI, yang selalu menyempatkan hadir ke sini,’’ katanya saat menerima rombongan bakti sosial, Minggu pegi (11/5)

Made juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Ketua PD INTI NTB, Alwan S Theo yang terus memberikan semangat sejak awal untuk mengembangkan yayasan kemanusiaan yang dipimpinnya. Bakti sosial INTI ke Dharma Laksana berkaitan dengan Hari Raya Galungan dan Kuningan yang dilaksanakan sebelumnya.
Ketua Harian INTI NTB, S Widjanarko mengatakan bakti sosial INTI merupakan salah satu program kerja. ‘’Kita hanya melaksanakan apa yang telah diamanahkan hasil rapat bersama,’’ jelasnya.
Widjanarko pemilik Toko Sepatu dan sandal Cakar Mas juga secar simbolis memberikan sepatu, sandal kepada putra putri Panti Asuhan. ‘’Ini sebagai bentuk kepedulian bersama,’’ ungkapnya.
Ketua Panitia, Tacik Jiao me mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian dan program tahunan INTI, PINTI dan Gema INTI. Diharapkan PA Dharma Laksana terus maju dan berkembang.
Ketua PINTI NTB, Tacik Wawa yang diwakili Dra HJ Bq Eva mengharapkan anak-anak Panti Asuhan terus rajin belajar dan kreatif. Sehingga nanti setelah tamat dari Panti bisa melanjutkan kuliah atau bekerja di tempat yang baik.
‘’Kuasai ilmu pengetahuan, Bahasa Inggris dan teknologi agar masa depan lebih cerah,’’ harapnya. Seperti dilaporkan Made Slamet ada salah seorang penghuni Panti yang juara Olimpiade Bahasa Inggris tingkat NTB. (*)

 

 

 

yang menaungi Panti

Baca Juga :  Iran akan gugat kepala badan nuklir karena diam soal serangan Israel

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *